Selasa, 26 Januari 2010

BEE BREAD

Belum banyak orang yang mengenal bee bread sebagai salah satu produk perlebahan,
Produk ini memang belum sepopuler madu, royal jelly, bee pollen dan propolis,
namun ternyata khasiatnya tidak kalah hebat.

Nagai T, Nagashima T, Myoda T, Inoue R., peneliti dari Department of Food Science and Technology,
Tokyo University of Agriculture
memprediksi, kelak bee bread akan semakin popular sebagai makanan kesehatan dan pengobatan.Hal
tersebut disebabkan oleh kandungan fungsional produk itu,
seperti sifat antioksidan dan penangkal radikal bebas.

Bee bread adalah tepung sari (pollen) bunga yang dikumpulkan dan disimpan oleh lebah di dalam
sarang. Pollen tersebut dicerna terlebih dahulu oleh lebah sebelum disimpan di sarangnya.
Bee bread merupakan sumber makanan utama anak-anak lebah (larva).
Kandungan gizi bee bread lebih kaya daripada pollen biasa, karena mengalami proses fermentasi
alami di dalam sarang lebah. Fermentasi menghasilkan enzim dan asam laktat seperti yang ada di dalam
yoghurt. Proses tersebut menyebabkan bee bread lebih mudah dicerna oleh manusia dan kandungan
gizinya tidak mudah hilang pada saat penyimpanan.

Di dalam ilmu pengobatan tradisional Cina, rasa asam bee bread menstimulasi energi (Qi) dari ,,elemen
kayu" tubuh kita. Beberapa di antara fungsi mental dan fisi dari elemen tersebut adalah :
Hati
Kantung empedu
Otot-otot
Mata
Imajinasi,
kreativitas
Pemulihan energi

Dibandingkan dengan pollen, kasus alergi yang ditimbulkan dari konsumsi bee brea sangatlah rendah.
Bee bread sangat baik
dikonsumsi oleh anak-anak dan orang dewasa, terutama yang mengalami keluhan-keluhan di saluran
pencernaan (luka/borok usus, tumor, sirosis), serta yang mengalami alergi/kesulitan mencerna bee Pollen.

D I S T R I B U T O R  HASIL PETERNAKAN LEBAH
S O E L U A N
SUNTER PARADISE 16 BLOK J 45 Jakarta utara
TELP 6 4 7 1 7 9 5 8
hp 08129478043

DISTRIBUTOR
HASIL PETERNAKAN LEBAH
ASLI PROPOLIS
SOE IN
CABANG
GADING SERPONG
TANGERANG
KELAPA PUAN 16 BLOK AS 13 NO 16
GADING serpong tangerang
TELP 0 2 1 5 4 6 7 9 7 5